Warga Desa Bantan Air terima Bantuan Gerobak Usaha dari Baznas Bengkalis - TARGET RIAU

Senin, 24 Februari 2025

Warga Desa Bantan Air terima Bantuan Gerobak Usaha dari Baznas Bengkalis


Bantan - Salah satu warga pengusaha mustahik  desa Bantan Air kecamatan Bantan kabupaten Bengkalis kembali terima bantuan  gerobak jenis Z dari Baznas kabupaten Bengkalis  pada hari Rabu kemarin di  kantor camat Bantan bersamaan Dengan 5 desa lain  seperti Desa Bantan tua, Desa Resam lapis, Desa Pasiran ,Dan Desa pambang  juga mendapat bantuan Gerobak Tersebut  yang dihadiri  oleh camat Bantan Rafli Kurniawan ucap pj. Kades Bantan Air  zulfandi  melalui chat WhatsApp pribadinya kepada wartawan ini Kamis (20 februari 2025).

Pj Kades Bantan Air juga mengatakan bahwa pemberian bantuan gerobak ini dari Bantuan Baznas kabupaten Bengkalis bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kesejahteraan pelaku UMKM di Desa kami dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

Dan saya atas  nama pemerintah Desa Bantan Air mengucapkan Terima kasih kepada BAZNAS Bengkalis telah berupaya untuk mengoptimalkan bagi para pelaku usaha mustahik  khusus nya kepada warga desa kami semoga dengan bantuan Gerobak dari Basnaz ini bisa dipergunakan baik..

Saya juga berharap agar penerima mustahik bisa menjaga barang Dengan Baik semoga Dengan Bantuan ini menjadi usahanya lebih maju dan sukses. Tutupnya.(Syopian)

Bagikan berita ini

Disqus comments