MERANTI - Sebanyak 35 klub voli putri ikut bertanding dalam Turnamen Voli Hj. Rinarni Cup yang dilaksanakan di lapangan voli Gang Pelajar Jalan Alahair. Turnamen itu khusus diikuti oleh klub dari Tim Penggerak PKK dari tingkat desa hingga kabupaten dan juga gabungan organisasi wanita di Kepulauan Meranti.
Ketua TP PKK Meranti Hj. Rinarni menyampaikan bahwa turnamen tersebut merupakan bentuk hiburan rakyat bagi masyarakat di bidang olahraga. Terlebih dalam dua tahun terakhir harus vakum akibat pandemi Covid19.
"Terima kasih kepada semua pihak yang turut menyukseskan turnamen ini. Mulai panitia, pihak kecamatan dan organisasi wanita yang telah menurunkan tim. Mari sama kita meriahkan dan menjunjung tinggi sportifitas selama pertandingan," kata Rinarni saat pembukaan turnamen, Sabtu (5/11/2022).
Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, SH, MM yang membuka langsung turnamen itu mengajak para peserta untuk menjadikan pertandingan tersebut ajang silaturahmi.
Dia juga menyampaikan berbagai program berobat gratis dari Pemkab Kepulauan Meranti. Saat ini, katanya, telah ditandatangani kerja sama dengan berbagai rumah sakit di beberapa kota di Provinsi Riau, Batam dan juga Yogyakarta.
"Silahkan bagi masyarakat yang membutuhkan, jika tidak punya BPJS, cukup dengan KTP saja," sebutnya.
Selain itu, H. M Adil menjelaskan pemerintah kabupaten juga telah menjalin kerja sama pendidikan gratis untuk anak Meranti di 30 universitas di Indonesia. Baik di Riau, Sumatera Utara hingga kampus di Pulau Jawa.
"Ayo, jangan lagi ada alasan anak Meranti tidak bisa kuliah karena tidak ada biaya. Pemkab Meranti sudah menganggarkannya," ujar Bupati.
Adapun turnamen Voli Hj. Rinarni Cup itu dibuka dengan pertandingan eksibisi antara Klub TP. PKK Meranti melawan Klub Bayangkari Meranti. Panitia juga menyiapkan hadiah uang tunai bagi para pemenang turnamen, juara I sebesar Rp 10 juta, juara II sebesar Rp.7,5 juta dan juara III sebesar Rp.5 juta sedangkan harapan I sebesar Rp.2 juta.
Hadir dalam pembukaan turnamen tersebut, para Kepala OPD dan Camat di lingkungan Pemkab Meranti, para pengurus PBVSI Meranti, perwakilan klub juga tamu undangan lainnya. (Prokopim)