MERANTI - Sebagai Lembaga Swadaya Masyarakat Pemantau Kinerja Pelayanan Publik, LSM PKPP DPD Kabupaten Kepulauan Meranti, Jamaludin, mengharapkan agar ASN tetap fokus dan siap ditugaskan dimana saja.
Saat awak media berbincang mengenai hal ini, Jamaludin mengatakan bahwa ASN sudah ada kontrak dengan Negara, dimanapun dia ditugaskan harus tetap siap dan fokus dengan tugasnya.
"ASN sudah ada kontrak dengan Negara, jadi dimanapun dia ditugaskan harus tetap siap dan fokus dengan tugasnya, sudah tertuang di Undang-undang dan Peraturan Pemerintah". Ujar Jamaludin.
Jamaludin Menyebutkan, dalam Undang-undang tentang Aparatur Negara Sipil (ASN) tertulis bahwa setiap ASN harus bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau Negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah.
Menurut Jamaludin, tidak ada yang perlu dikhawatirkan, jangan terlalu meyudutkan pimpinan, karena pimpinan daerah punya hak penuh untuk menilai ASN yang pantas untuk ditugaskan dimana sesuai karakter serta keahliannya.
"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, jangan terlalu meyudutkan pimpinan , karena pimpinan daerah punya hak penuh untuk menilai ASN yang pantas untuk ditugaskan dimana saja sesuai karakter serta keahlian masing-masing ASN". Tutur Jamaludin.
Jamaludin juga mengatakan sudah cukup kebiasaan manja saat dipimpin oleh yang lama, ikuti peraturan baru yang dipimpin oleh pemimpin baru.
"Sudah cukup kebiasaan manja saat dipimpin oleh yang lama, seperti kurangnya disiplin, ikuti peraturan baru yang dipimpin oleh pemimpin baru, walaupun berbeda itu perkara biasa, saya rasa cara kepemimpinan sekarang sudah sangan tepat dengan dengan adanya putra daerah ditugaskan kedaerah Kepulauan Meranti ini dan pengangkatan Camat baru-baru ini. Untuk itu saya berharap juga agar Masyarakat Kepulauan Meranti khususnya untuk tidak membuat opini yang menyesatkan, mari berfikir jernih demi sejahteranya Kabupaten Kepulauan Meranti yang kita cintai ini". Tutup Jamaludin.(Bachktiar)